Ketua terpilih dalam Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Pulang Pisau Adi Waskito bersama panitia pelaksana dan delegasi dari delapan kecamatan. (FOTO TRANS HAPAKAT)

TRANS HAPAKAT – Dalam rangkaian sidang pleno Kegiatan Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah Rabu (14/6/2023), akhirnya menetapkan Adi Waskito sebagai ketua terpilih untuk kembali memimpin organisasi Karang Taruna Periode 2023-2027. Seluruh delegasi dari delapan pemerintah kecamatan secara aklamasi menunjuk kembali Adi Waskito untuk menjalankan roda organisasi kepemudaan yang ada hingga tingkat desa ini agar bisa berjalan ke arah yang lebih baik lagi.

Ketua Panitia Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Pulang Pisau 2023 Heri Widodo mengungkapkan bahwa diselenggarakan Temu Karya ini merupakan agenda rutin dan menjadi forum tertinggi di organisasi Karang Taruna. Kegiatan ini juga sekaligus untuk memilih dan menetapkan figur ketua dan jajaran pengurus Karang Taruna di tingkat kabupaten.

Selain itu, kata dia, didalam Temu Karya Karang Taruna Kabupaten Pulang Pisau 2023 ini sekaligus untuk menetapkan program kerja (Proker) keorganisasian selama masa bakti pengurus. Setiap pengurus dituntut harus mampu dan bisa menjalankan roda organisasi secara maksimal serta penuh rasa tanggungjawab.

Menurutnya, pengurus Karang Taruna yang baru diharapkan kedepan bisa lebih meningkatkan kapasitas kelembagaan. Diantaranya penguatan sistem jaringan kerjasama atau kolaborasi dengan pemerintah setempat, tidak terkecuali pihak-pihak terkait lain dalam bidang kepemudaan. Langkah ini tentunya memiliki peran yang sangat penting dan harus dioptimalkan agar program kerja Karang Taruna di kabupaten setempat bisa terus berjalan.

Perlu diketahui, kata dia, bahwa Karang Taruna memiliki peran penting didalam menanggulangi berbagai permasalahan kesejahteraan sosial ditengah masyarakat. Bagaimana generasi muda dalam wadah Karang Taruna bisa membuat terobosan dan berperan membangun kemajuan di setiap wilayah di tempat tinggalnya.

Ketua Karang Taruna Terpilih Kabupaten Pulang Adi Waskito memberikan apresiasi kepada delegasi delapan kecamatan yang telah memberikan amanah kepada dirinya dalam memimpin kembali organisasi Karang Taruna di kabupaten setempat.

Dirinya mengingatkan, jajaran pengurus Karang Taruna nantinya harus bisa berbuat lebih baik lagi dan produktif didalam menjalankan setiap progam kerja. Dirinya juga mengakui, selama tiga tahun sebelumnya  kegiatan maupun program kerja organisasi  terhenti akibat dampak Pandemi COVID-19 yang membuat roda organisasi tidak berjalan dengan maksimal.

Usai terselenggaranya Temu Karya ini, dirinya memiliki harapan menjadi waktu yang tepat untuk meningkatkan dan menguatkan kembali berbagai prestasi yang sebelumnya pernah diraih. Setiap pengurus mulai dari tingkat kecamatan hingga tingkat desa harus bisa memanfaatkan setiap peluang dan bersama-sama organisasi kepemudaan dan sosial kemasyarakatan lainnya untuk membangun kabupaten setempat menuju ke arah yang lebih maju dan seluruh program kerja harus selaras dan sejalan dengan pemerintah setempat. (Penulis: ARIEF SUSENO/ Editor: DUDENK)