Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang mengikuti Rakornas gerakan nasional bangga buatan Indonesia di Hotel Grand Hyatt Nusa Dua Bali. (FOTO DISKOMINFOSTANDI PULANG PISAU)

TRANS HAPAKAT – Bupati Pulang Pisau Pudjirustaty Narang (25/3/2022) mendukung penuh arahan kebijakan Presiden Republik Indonesia dalam Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) gerakan nasional bangga buatan Indonesia tentang aksi afirmasi peningkatan penggunaan produk dalam negeri yang dilaksanakan di Hotel Grand Hyatt Nusa Dua Bali dan dihadiri langsung Presiden Joko Widodo.

Dirinya mengungkapkan, sebagai bentuk wujud cinta terhadap bangsa dan negara bisa dilakukan dari hal sederhana yakni dengan menggunakan produk-produk dalam negeri.  Selain menumbuhkan rasa cinta kepada Negara juga bisa membantu para pelaku usaha UMKM membangkitkan perekonomian masyarakat di setiap daerah.

Menurut Pudjirustaty, sebagaimana arahan dari Presiden daerah harus mampu mendorong mencintai produk buatan dalam negeri, yang dihasil oleh para pengerajin maupun UKMK lokal dalam penguatan pengembangan usaha ekonomi produktif.

Pudjirustaty mengatakan, sebagai pimpinan daerah mendorong masyarakat khuausnya kaum milenial kabupaten setempat, untuk selalu cinta produk dalam negeri karena kaum milenial memiliki peran besar dalam menentukan nasib bangsa dan negara di kemudian hari.

Lanjut kata Pudjirustaty, agar masyarakat cinta produk dalam negeri semakin kuat, para pelaku usaha diharapkan mampu berinovasi dan meningkatkan kualitas produksi. Mempunyai daya saing tinggi sehingga hasil produk yang dihasilkan mampu menembus pasar nasional.

Pudjirustaty menambah, menghadapi pesatnya kemajuan teknologi yang dihadapi sekarang ini, diharapkan para pelaku usaha UMKM bisa lebih aktif dan kreatif. Selain itu memaksimalkan teknologi media sosial dalam mempromosikan produk yang dihasilkan.

Dirinya meminta produk yang dihasilkan pelaku usaha dan UMKM, baik dari segi kualitas produk dan harga yang ditampilkan bisa memiliki daya tarik tersendiri bagi masyarakat, sehingga nantinya mampu bersaing dengan produk luar negeri. (Penulis: HERI WIDODO/ Editor: DUDENK)