TRANS HAPAKAT – Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Pulang Pisau Bakhzar Efendi (27/10/2022) mengungkapkan penyelengaraan pelatihan pemandu wisata (Pramuwisata) merupakan bagian kegiatan rutin dan komitmen pemerintah daerah sebagai upaya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di bidang kepariwisataan.
Dikatakan Bakhzar, pelatihan pramuwisata bagi 20 kelompok sadar wisata (Pokdarwis) dari beberapa desa dan kecamatan di wilayah Kabupaten Pulang Pisau merupakan upaya untuk mengidentifikasi dan maksimalkan peran dan fungsi Pokdawis dalam menggali potensi wisata agar menjadi lebih menarik untuk di kunjungi wisatawan.
Menurutnya, pemandu wisata merupakan salah satu sumber daya manusia bidang pariwisata yang mempunyai peran penting dalam dunia pariwisata. Melalui pelatihan ini para pemandu wisata dapat memahami konsep dasar distinasi wisata, membangun jejaring yang merupakan bagian pengembangan pariwisata.
Bakhzar Efendi mengatakan pemerintah setempat terus berkomitmen untuk terus meningkatkan kapasitas sumber daya Pokdarwis sebagai pelaku destinasi wisata, baik ditingkat kecamatan maupun di tingkat desa agar bisa mengidentifikasi potensi dan peluang usaha wisata. Selain itu mampu menata bidang pariwisata agar menjadi lebih menarik yang pada akhirnya mampu memberikan manfaat dan peluang usaha bagi masyarakat.
Dikatakan Bakhzar, hal yang menjadi perhatian dalam pelatihan ini adalah bagaimana Pokdarwis sebagai pelaku destinasi wisata bisa mengaktualisasikan tentang potensi wisata di wilayahnya masing-masing, oleh karena itu peningkatan sumber daya manusia harus dipersiapkan agar potensi wisata yang dikelola dapat memberi manfaat ekonomi bagi warganya.
Pelatihan pramuwisata, papar Bakhzar, mempunyai maksud dan tujuan untuk meningkatkan wawasan dan motivasi kepada seluruh palaku destinasi wisata di kabupaten setempat agar lebih terampil dan berwawasan, serta bisa memberikan motivasi kepada seluruh pelaku wisata untuk bersama-sama mewujudkan pembangunan kepariwisataan di daerah.
Lebihlanjut dikatakannya, keberhasilan pembangunan distinasi wisata yang berkelanjutan pada suatu daerah tidak bisa dipisahkan dengan peran pemandu wisata yang berkualitas, handal, berwawasan, akan menjamin kemajuan bidang kepariwisataan suatu daerah yang berkelanjutan yang didasari unsur – unsur keamanan, ketertiban, kebersihan, kesejukan, keindahan, keramahan, dan kenangan atau sapta pesona.
Dirinya berharap melalui pelatihan pemandu wisata, bisa menghasilkan para tenaga wisata yang terampil mempunyai kemampuan dan wawasan. Melalui peran dan fungsinya mampu mendorong tumbuh dan berkembangnya industri pariwisata yang bermuara pada peningkatan perekonomian bagi masyarakat di suatu daerah. (Penulis: HERI WIDODO/ Editor: DUDENK)