TRANS HAPAKAT – Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (Disperindagkop) dan UMKM Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah Elieser Jaya (11/9/2023) mengatakan salah satu cara untuk meningkatkan perekonomian masyarakat adalah dengan terus memperdayakan dan mengembangkan produk lokal yang berkelanjutan.
Elieser menjelaskan, produk lokal yang kita miliki melalui UMKM diantaranya hasil kerajinan tangan rotan juga kuliner harus terus didorong sehingga bisa semakin dikenal di masyarakat luas dan banyak memiliki permintaan. Selain itu dapat mendukung mengembangkan bisnis lokal dan membuka peluang lapangan pekerjaan.
Menurut Elieser, apabila permintaan produk lokal telah banyak diminati pasar luas, maka para pelaku usaha lokal memiliki peluang yang lebih besar lagi dalam mengembangkan bisnisnya. Tidak kalah pentingnya adalah membawa dampak baik membuat nama daerah lebih dikenal secara luas.
Lanjut papar Elieser, Disperindagkop setempat juga terus berupaya dan mendorong untuk setiap pelaku usaha dengan memberikan peningkatan sumber daya pelaku usaha melalui pelatihan-pelatihan. Upaya ini dilakukan agar setiap pelaku usaha mempunyai kreativitas lebih, mental daya saing, dan bisa lebih menjadi produktif.
Ia berharap UMKM produktif bisa lebih berkembang dan tersebar di setiap kecamatan. Pengembangan itu mencangkup ke seluruh pelaku UMKM yang ada wilayah setempat.
Elieser mengatakan, untuk menjadikan produk lokal yang unggul Disperindagkop Pulang Pisau akan terus melakukan kajian dan jemput bola ke daerah terpencil yang mempunyai potensi. Apabila ada masyarakat yang bisa menciptakan produk baru dan jika itu berpotensi terus didorong dan kembangkan.
Disperindagkop setempat, kata dia, terus berkolaborasi dengan pihak terkait lainnya, salah satunya dengan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) untuk mendorong pengembangan pelaku usaha di bidang wisata.
Ia menambahkan, jika ditemukan dari salah satu produk lokal yang menonjol dan bisa dijadikan ikon Kabupaten Pulang Pisau, itu pastinya sangat baik. Elieser berharap, para pelaku usaha bisa terus konsisten dalam menggali ide-idenya di bidang kreatif sehingga dapat menumbuhkan perekonomian di masyarakat. (Penulis: ARIEF SUSENO/ Editor: DUDENK)