HAPAKAT – Bupati Pulang Pisau, H Edy Pratowo meminta agar organisasi perangkat daerah (OPD) terkait bisa menjajaki dan menindaklanjuti keinginan atau masyarakat dibangunnya kawasan rest area di beberapa titik di ruas Jalan Trans Kalimantan. Salah satunya disampaikan dalam musyawarah rencana pembangunan (Musrenbang) di Kecamatan Jabiren Raya.

Edy Pratowo juga meminta Bappeda dan Dinas Pekerjaan Umum (DPU) untuk melakukan koordinasi dengan Pemerintah Kota Palangka Raya untuk melakukan penjajakan terkait masalah tersebut. Kerjasama tersebut karena kedua daerah ini masih berdekatan dan berkeinginan mengembangkan potensi yang ada.

Usulan adanya rest area yang disampaikan dalam Musrenbang ini tentunya memiliki nilai manfaat dan ekonomis  bagi masyarakat, terlebih Pulang Pisau memiliki ruas jalan strategis yang menghubungkan ke semua daerah di Kalimantan Tengah.

Sebelum menuju realisasi usulan itu, terang Edy Pratowo, tentu harus melalui penjajakan dan pertimbangan. Hasil penjajakan itu nantinya dibuatkan sebuah desain rest area yang memenuhi berbagai aspek, baik itu terkait fungsi dan manfaat, keindahan, kenyamanan, dan keamanan bagi pengendara dan masyarakat di kawasan tersebut. (HPK-77)