Kecelakaan yang melibatkan tiga mobil di jembatan layang Desa Tumbang Nusa Kecamatan Jabiren Raya Kabupaten Pulang Pisau. (FOTO SATLANTAS POLRES PULANG PISAU)

TRANS HAPAKAT – Kapolres Pulang Pisau AKBP Kurniawan Hartono melalui Kasi Humas AKP Daspin (29/3/2022) membenarkan terjadinya kecelakaan beruntun di Jalan Trans Kalimantan jembatan layang Desa Tumbang Nusa Kecamatan Jabiren Raya  Kabupaten Pulang Pisau yang melibatkan sebanyak tiga unit kendaraan roda empat sekitar Pukul 15.30.

Daspin mengatakan, kendaraan roda empat yang terlibat kecelakaan ini yaitu mobil Toyota Innova warna hitam metalik dengan Nopol B1107CZC, Toyota Avanza warna silver metalik Nopol KH 1539 AU, dan Toyota Innova warna silver metalik dengan Nopol KH1816AY.

Dirinya menjelaskan, kronologis kecelakaan terjadi saat mobil Toyota Innova warna hitam metalik B1107CZC yang dikemudikan Novriansyah Fauzi identitas warga Paringin Kota RT/RW. 6/3 Kabupaten Balangan Provinsi Kalimantan Selatan melaju dari arah Palangka Raya menuju Banjarmasin. Pada saat itu mobil yang dikendarainya melebar kejalur sebelah sisi kanan.

Akibatnya melewati garis badan jalan mobil tersebut menyerempet bagian kanan mobil Toyota Avanza warna silver metalik KH1539AU yang dikemudikan Erwin Setiawan identitas warga Jalan Kenari I RT. 02 Kecamatan Jekan Raya Kota Palangkaraya Provinsi Kalimantan Tengah dari arah Banjarmasin menuju Palangka Raya.

Hamidhan yang mengendarai mobil Toyota Kijang Innova warna silver metalik KH 1816 AY dari arah Banjarmasin menuju Palangka Raya mencoba menghindar ke jalur sebelah kanan dan mobil Toyota Kijang Innova warna hitam metalik yang ada didepannya kembali kejalur kiri, sehingga terjadilah benturan. Hamidhan identitas warga Jalan Rajawali Nomor 264 Kecamatan Jekan Raya Kota Palangkaraya Provinsi Kalimantan Tengah

Akibatnya kecelakaan tersebut, pengendara mobil Toyota Kijang Innova warna hitam metalik yang di kendarai Novriansyah Fauzi yang juga didalamnya membawa penumpang Raden Dwi Thriwantho mengalami luka-luka. Sedangkan pengemudi mobil Toyota Kijang Innova warna silver metalik yang dikendarai Hamidhan yang membawa tiga penumpang yakni, Said Abdurahman, Faridah, dan Komang Hariawan juga mengalami luka-luka.

Menurut Daspin, skibat kejadian kecelakaan tersebut, ketiga kendaraan roda empat mengalami kerusakan metariil, sedangkan para korban yang mengalami luka-luka dilarikan ke Rumah Sakit untuk dilakukan pengobatan dan perawatan. (Penulis: ARIEF SUSENO/ Editor: DUDENK)