
TRANS HAPAKAT – Kepala Desa (Kades) Tahai Jaya Kecamatan Maliku Kabupaten Pulang Pisau Kalimantan Tengah Jasimin (16/1/2025) mengatakan bahwa pemerintah desa setempat telah mempersiapkan untuk kembali menghidupkan Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) yang saat ini masih belum berjalan secara maksimal untuk mendorong pengembangan dari hasil produk lokal masyarakat.
Jasimin mengatakan, ada potensi desa yang semestinya bisa untuk di kembangkan seperti mengembangkan hasil produk lokal selai pisang yang nantinya bisa di distribusikan untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Selain itu juga bisa dengan pengembangan produk dari hasil penerapan inovasi mulai pengelolaan sampai dengan memiliki nilai harga jual.
Lanjut terang Jasimin, saat ini yang menjadi BUMDes sulit berkembang karena tidak boleh mematikan usaha masyarakat dan hampir usaha di desa setempat sudah banyakdijalankan oleh masyarakat. Melalui hasil evaluasi tentu pendistribusian hasil produk lokal bisa menjadi cara tepat bagi masyarakat bisa langsung mengantarkan hasil olahannya di rumah seperti selai pisang ke BUMDes.
Menurut dia, banyak pertimbangan sehingga BUMDes sulit berkembang dari yang sebelumnya menjual solar hingga bergerak untuk kebutuhan para petani sekarang sudah banyak masyarakat bergelut di bidang yang sama. Prinsip BUMDes tidak boleh mematikan usaha masyarakat sehingga pemerintah desa setempat harus berfikir ulang untuk mempersiapkan hal yang baru.
BUMDes mempunyai peranan penting, selain harus menjadi pendapatan desa juga bisa membantu perekonomian masyarakat. Pemdes setempat juga telah merencanakan untuk kepengurusan BUMDes yang baru begitu juga untuk insentif bagi setiap pengurus.
Kemajuan zaman dan pesatnya teknologi, tambah Jasimin, tentu menjadi tantangan untuk bisa mengembangkan BUMDes agar lebih tetap produktif. Semua itu harus bisa dimanfaatkan sehingga melalui teknologi digitalisasi bisa sebagai jembatan pemasaran produk-produk yang ada di BUMDes.
Dia berharap, BUMDes di desa setempat bisa dihidupkan kembali dengan pengembangan sumber daya manusia (SDM) bagi pengurus BUMDes. Harus ada kerjasama dan dukungan dari masyarakat sehingga kedepannya BUMDes yang kita miliki bisa menjadi suatu kebanggaan masyarakat desa. (Penulis: SUSENO/ Editor: DUDENK)