Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kabupaten Pulang Pisau, M Insyafi.(FOTO/PUTRA)

TRANS HAPAKAT – Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian (Diskominfostandi) Kabupaten Pulang Pisau, M Insyafi (12/11/2019) mengungkapkan error sambungan pada beberapa link atau portal yang membuka penerimaan CPNS Tahun 2019 lebih disebabkan meningkatnya jumlah pengguna internet untuk mengakses server pendaftaran CPNS online.

Menurut Insyafi kepadatan akses tersebut tidak bisa dihindari dan ini sering terjadi hampir setiap musim penerimaan CPNS. Kepadatan pengunjung dalam memperoleh akses ke link atau portal sehingga aksesnya sangat lambat dan memang menjadi keluhan bagi para pelamar. Apalagi error sambungan ini sering dialami pelamar ketika memasuki atau mengisi format pendaftaran.

Untuk mempermudah pelamar di daerah setempat dalam memperoleh akses internet, terang Insyafi,  pelamar bisa menggunakan fasilitas Media Center (MC) yang terletak di Jalan Darung Bawan di sebelah Radio H2FM. Pihaknya berusaha memaksimalkan keberadaan Media Center untuk membantu dan memudahkan para pelamar dalam pendaftaran CPNS secara online serta untuk mengakses berbagai informasi yang dibutuhkan.

Harapan Insyafi semoga fasilitas yang sudah disediakan pemerintah setempat ini  bisa bermanfaat, dan dirinya berpesan agar mudah dalam akses internet membuka link atau portal pendaftaran CPNS online, pengguna bisa mengakses pada jam 6 pagi tau sekitar jam 10 malam atau tidak pada waktu sibuk  dikarenakan pada jam tersebut server tidak padat sehingga bisa memudahkan para pendaftar CPNS.

Dikatakan Insyafi untuk sekarang ini Media Centre masih belum diaktifkan sepenuhnya, namun bidang  terkait di Diskominfostandi bisa secepatnya memaksimalkan fasilitas yang ada di Media Center. (PUTRA/DENK)