Antusias masyarakat yang datang dalam Bakes dan Baksos 32 tahun AKABRI. (FOTO TRANS HAPAKAT)

TRANS HAPAKAT – Kapolres Pulang Pisau Polda Kalimantan Tengah AKBP Mada Ramadita melalui Waka Polres Pulang Pisau Kompol Edia Sutaata (21/10/2023) mengatakan dalam rangka  wujud syukur atas 32 tahun AKABRI 1991 mengabdi untuk negeri ini, Polres Pulang Pisau mengggelar kegiatan Bakti Kesehatan (Bakes) dan Bakti Sosial (Baksos) untuk masyarakat di halaman Pol Air Polres setempat.

Edia Sutaata menjelaskan, berdasarkan perintah dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bahwa kegiatan ini dilaksanakan di seluruh Indonesia tidak terkecuali kabupaten setempat. Tujuannya adalah untuk meringankan beban masyarakat.

Menurut Edia Sutaata, Bakes dan Baksos ini dapat membangun hubungan yang harmonis, hubungan yang baik, membangun kedekatan yang tinggi antara Polri dengan masyarakat. Selain itu juga menciptakan masyarakat yang sehat.

Dikatakannya, dalam Bakes masyarakat mendapatkan  pemeriksaan kesehatannya secara cuma-cuma kepada, dengan harapan bagi yang sakit setelah mendapatkan pemeriksaan bisa pulih dan sehat kembali. Kegiatan ini bekerjasama dengan pemerintah setempat melalui Dinas Kesehatan dengan mempersiapkan tim kesehatan dan obat-obatan untuk bersama memberikan kesehatan kepada masyarakat.

Camat Kahayan Hilir Endra Setiawan mengapresiasi atas terselenggaranya kegiatan ini. Adanya Bakes dan Baksos pastinya sangat membantu dan meringankan beban masyarakat yang tidak mampu. Kegiatan ini adalah sebagai bentuk contoh dalam kepedulian Polri kepada masyarakat dan bisa mendekatkan masyarakat dengan Polri.

Endra Setiawan menambahkan, ada manfaat yang didapat untuk masyarakat karena selain mendapatkan bantuan sosial berupa sembako, masyarakat juga mendapat pemeriksaan kesehatan gratis. Antusias masyarakat cukup banyak yang berdatangan karena selain mendapatkan pelayanan kesehatan, mereka juga diberikan penyuluhan tentang kesehatan. (Penulis: ARIEF SUSENO/ Editor: DUDENK)