Gerakan penghijauan sejak dini dengan penanaman pohon di lingungan SPN. (FOTO HUMAS POLRES PULANG PISAU)

TRANS HAPAKAT – Kapolda Kalimantan Tengah Irjen Pol Nanang Avianto melalui Kepala Biro Sumber Daya Manusia (SDM) Kombes Pol Ivan Adhitya (18/8/2023) mengungkapkan Program Polri Lestarikan Negeri Penghijauan Sejak Dini adalah merupakan gagasan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo sebagai wujud kepedulian Polri terhadap lingkungan hidup.

Dikatakan Ivan Adhitya, aksi yang di lakukan dengan menanam ratusan pohon merupakan bentuk nyata kepedulian Polri terhadap lingkungan dan menyelamatkan bumi dari berbagai ancaman. Aksi penghijauan sejak dini menurutnya memiliki banyak manfaat bagi kehidupan seperti mengurangi ancaman pemanasan global, memperbanyak produksi oksigen, serta lebih pada mengatasi dan menurunkan kadar polusi udara di sekitar wilayah atau lingkungan sekitar.

Ivan Adhitya menjelaskan, kegiatan menanam pohon  merupakan wujud nyata dari kepolisian dalam rangka menwujudkan kesadaran bersama dalam menjaga alam dan lingkungan yang lebih sehat,  nyaman, dan lestari.

Menurutnya, salah satu lokasi penghijauan adalah di Sekolah Polisi Negara (SPN) Polda Kalimantan Tengah yang terletak di Kecamatan Kahayan Tengah Kabupaten Pulang Pisau. Jenis pohon yang ditanam diantaranya pohon matoa, termbesi, jambu kristal, rambutan, asam, dan beberapa jenis pohon lainnya.

Pohon yang ditanam diharapkan dapat memberikan manfaat jangka panjang. Selain buah-buah yang dihasilkan, menjadikan lingkungan sekitar SPN menjadi lebih asri, nyaman serta dapat menciptakan lingkungan SPN yang teduh dan segar. Lebih jauh lagi kegiatan penghijauan dini dengan aksi menanam pohon tersebut diharapkan dapat menopang lingkungan di wilayah Kalimantan Tengah sebagai paru-paru Indonesia.

Lanjut dikatakan Ivan Adhitya, peran kepolisian tidak hanya sebatas penegakan hukum, tetapi juga terlibat aktif dalam kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

Ditambahkanya, penghijauan dini diharapkan menjadi pemicu untuk menumbuhkembangkan kesadaran masyarakat untuk mencintai lingkungan. Penghijauan sebagai bentuk peran Polri dalam menjaga lingkungan, dan terus konsisten terhadap pelestarian alam demi keberlangsungan kehidupan. (Penulis: HERI WIDODO/ Editor: DUDENK)