
TRANS HAPAKAT – Kapolres Pulang Pisau AKBP Siswo Yuwono Bima Putra Mada melalui Kapolsek Kahayan Hilir Ipda Widodo (12/3/2020) mengungkapkan sebanyak 50 lebih Pedagang Kaki Lima (PKL) hadir membuka lapak di halaman GPU Handep Hapakat untuk ikut berpartisipasi memeriahkan Siraturahmi Bikers se Kalimantan.
Dikatakan Widodo yang juga masuk dalam kepanitiaan kegiatan silahturahmi all Bikers se- Kalimantan ini tercatat ada sebanyak 50 pedagang yang membuka lapak dan mendaftar berjualan di lokasi kegiatan yang diharapkan juga pedagang bisa mendapatkan berkah dan rezeki dari kegiatan ini. Menurutnya untuk pedagang yang diutamakan adalah pedagang yang berjualan makanan berat seperti nasi, bakso, sate, lontong, tetapi pedagang minuman, snack, dan gorengan juga bisa akomodir.
Widodo juga berharap kegiatan ini bisa berjalan dengan aman dan kondusif dan Polsek Kahayan Hilir ditunjuk untuk mengatur dan menangani para pedagang PKL dalam kegiatan ini. (DENK)