
TRANS HAPAKAT – Sekertaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pulang Pisau Tony Harisinta (3/7/2021) mengatakan KONI sebagai wadah organisasi olahraga tertinggi diharapkan mampu menjawab tuntutan publik terhadap prestasi dan managerial pembinaan para atlet yang lebih professional. Selain itu menjadikan olahraga bagian dari instrumen pembangunan.
Lanjut dikatakan Tony Harisinta, KONI dituntut dapat melaksanakan tugas dengan baik, berinovasi serta pengelolaan menagemen yang teratur sehingga menjadikan organisasi yang mandiri dan kuat dalam mencapai tujuan dengan adanya perencanaan, pengorganisasian, pengarahan kerja, pengawasan dalam pelaksanaannya, serta dapat mewujudkan prestasi yang membangakan. Terkait dengan prestasi olahraga ini diharapkan bisa berbanding lurus dengan kesejahteraan atlet dan intinya pemerintah daerah berusaha untuk selalu mendukung dari sisi anggaran terhadap kegiatan yang dilakukan KONI.
Dikatakan Tony Harisinta, bahwa pemerintah setempat juga mendukung atas terselengaranya Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab) sehingga dapat menghasilkan keputusan yang terbaik. Termasuk, menghasilkan figur seorang pemimpin yang dapat menggangkat prestasi dan memajukan olahraga.
Musyawarah Olahraga Kabupaten (Musorkab), terang dia, adalah forum musyawarah dalam menentukan langkah empat tahun kedepan dalam membina dan mengembangkan prestasi olahraga agar semakin meningkat dan menjadikan olahraga sebagai bagian dari instrumen pembangunan.
Menurut Tony Harisinta, KONI sebagai organisasi tertinggi yang menaungi berbagai cabang olahraga memiliki peran yang sangat penting dan strategis bagi kemajuan dan peningkatan prestasi para atlet. KONI dituntut mampu melaksanakan managemen olahraga yang baik dan pengelolaan anggaran organisasi sesuai AD/ RT yang bermuara pada peningkatan prestasi olahraga.
Mantan Ketua KONI Kabupaten Pulang Pisau Minggus Nopeni mengungkapkan selama dua periode kepemimpinan dirinya, diharapkan Musorkab bisa membawa dan membangkitan prestasi olahraga. Apalagi pada Tahun 2022 mendatang digelar kembali Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) yang dilaksanakan di Kabupaten Kotawaringin Timur, diharapkan kepengurusan KONI yang baru bisa membawa prestasi yang lebih baik lagi.
Dikatakan Minggus, torehan prestasi yang dicapai dalam kepemimpinan dirinya dimana Kabupaten Pulang Pisau berada pada peringkat ke enam dari sebelumnya berada di peringkat ke delapan dalam ajang Porprov beberapa tahun silam. Berkat kerjasama yang baik antar pengurus cabang olahraga. Selain itu terkait dari segi pembinaan, atlet dayung dari kabupaten setempat terpilih mewakili Kalimantan Tengah pada Pekan Olah Nasional (PON) di Provinsi Papua. (Penulis: HERI WIDODO/ Editor: DUDENK)