Proses pemakaman salah satu jenazah pasien positif COVID-19. (FOTO TRANS HAPAKAT)

TRANS HAPAKAT – Kepala Dinas Kesehatan yang selaku Wakil Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 Kabupaten Pulang Pisau dr Muliyanto Budihardjo (9/8/2021) membenarkan ada empat pasien positif meninggal dunia dalam satu hari. Empat pasien meninggal dunia itu sebelumnya sempat menjalani perawatan di RSUD Pulang Pisau.

Pasien tersebut adalah wanita berusia 66 tahun asal dari Tamiang Layang Kabupaten Barito Timur. Sesuai dengan identitas pasien tersebut masuk dalam data COVID-19 Kabupaten Barito Timur.

Pasien meninggal selanjutnya adalah pria berusia 50 tahun berasal dari RT.04 Desa Hanjak Maju Kecamatan Kahayan Hilir. Pasien memiliki keluhan sesak nafas, batuk, pilek, dan sakit tengorokan. Hasil tes cepat dinyatakan positif yang dilanjutkan swab PCR (7/8/2021) hasilnya juga positif. Pasien dinyatakan meninggal (9/8/2021) Pukul 10.45 dengan penyakit penyerta hypertensi dan diabetes militus.

Pasien meninggal dunia selanjut lagi adalah wanita berusia 36 tahun berasal dari RT.08 Kelurahan Pulang Pisau Kecamatan Kahayan Hilir. Pasien memiliki keluhan hilang indra penciuman, mual-mual, dan kadang sesak napas. Hasil tes cepat antigen positif dan hasil swab PCR (7/8/2021) dinyatakan positif. Pasien dinyatakan meninggal dunia (9/8/2021) Pukul 11.20. Pasien meninggal dengan comorbid hypertensi dan obisitas.

Pasien lain meninggal dunia satu lagi adalah seorang wanita berusia 52 tahun berasal dari Kelurahan Bereng Kecamatan Kahayan Hilir. Pasien meninggal disertai adanya penyakit penyerta hypertensi. Pasien telah dimakamkan oleh petugas RSUD Pulang Pisau dengan protokol kesehatan ketat.

Dikatakan Muliyanto empat pasien meninggal dunia sesuai dengan aplikasi data New All Record (NAR) baru masuk dua pasien. Kemudian dari dua pasien itu, satu pasien lain ter-input hari selanjutnya dan  pasien meninggal dunia dengan identitas Tamiang Layang nantinya juga masuk di data Kabupaten Barito Timur.

Muliyanto mengungkapkan, selain pasien meninggal dunia  juga terjadi penambahan pasien positif sebanyak 11 orang tersebar di beberapa kecamatan. Kecamatan Kahayan Hilir sebanyak empat orang.  Kecamatan Maliku sebanyak tiga orang. Kecamatan Pandih Batu sebanyak dua orang. Kecamatan Jabiren Raya dan Kecamatan Banama Tingang masing-masing satu orang.

Dengan bertambahnya sebanyak 11 orang yang terpapar COVID-19, maka total pasien positif Kabupaten Pulang Pisau tebus mencapai 1.000 orang. Pasien di nyatakan sembuh berjumlah 831 orang. Pasien dalam perawatan berjumlah 117 orang  dan kumulatif pasien meninggal dunia berjumlah 54 orang.

Dari sebanyak 117 pasien positif itu, yang menjalani perawatan di RSUD Pulang Pisau sebanyak 20 orang. RS Doris Sylvanus sebanyak empat orang. RS Siloam, RS Bunda, dan RS Muhammadiyah Palangka Raya masing-masing satu pasien. Sebanyak 90 orang menjalani isolasi mandiri. (Penulis: HERI WIDODO/ Editor: DUDENK)